LAGI PROSES, TEUKU WISNU GANTI NAMA JADI..


Lagi Proses, Teuku Wisnu Ganti Nama Jadi..

Dream - Sering kesulitan saat berurusan dengan imigrasi saat berpergian, aktor Teuku Wisnu berencana mengganti namanya. Suami dari Shireen Sungkar ini tengah mengurus beragam proses untuk nama barunya itu.

"Lagi proses, secara belum diurus. Ada beberapa proses yang harus dilalui. Ini Juni, insha Allah bulan puasa beres," kata pria kelahiran Jakarta 4 Maret 1985 ini, saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu 25 Mei 2016.

Pria yang akrab disapa Wisnu itu mengatakan niat mengganti nama memang telah menjadi keinginannya sejak lama. "Sebenarnya enggak surprise sih. Nama anak diambil kan, Al-Fatih. Paling nanti nama jadi Teuku Al- Fatih, ditambah nama belakang ayah saya," ujar ayah dari Teuku Adam Al Fatih ini.

Lagi Proses, Teuku Wisnu Ganti Nama Jadi..

Wisnu mengatakan seluruh keluarganya telah diberikan pengertian tentang niatnya itu. Mereka pun mendukung rencana pergantian nama itu.

"Setelah ngobrol saya jelaskan dengan baik, mereka bilang enggak apa-apa," ujarnya.

Lagi Proses, Teuku Wisnu Ganti Nama Jadi..

Shireen pun mengatakan tidak mempermasalahan terkait rencana suaminya itu. "Orang mau manggil Wisnu apa, ya terserah. Aku mau anak dan ayah, nama belakangnya sama. Aku susah kalau ke luar negeri enggak sama Wisnu tapi bawa Adam" tuturnya.