Dream - Buah hati Ben Kasyafani, Sienna Ameerah Kasyafani sepertinya telah begitu dekat dengan calon istri ayahnya, Nesyana Ayu Nabila. Saking akrabnya, Ben mengaku putri semata wayangnya itu memiliki panggilan tersendiri untuk calon ibunya.
"Siena sudah panggil mama ke Ines," kata Ben saat ditemui di studio kawasan Kebon Jeruk, Rabu, 20 Juli 2016.
Sienna
Mantan suami Marshanda ini mengatakan ia tak pernah menyuruh atau mengajarkan Sienna soal itu. "Aku mau semua natural saja, enggak perlu dibuat, mau kesini ya ada pemanasan juga," katanya.
Ben Kasyafani-Nesyana Ayu Nabila
Pria 33 tahun ini mengaku terkejut dengan sikap Sienna itu, ia tak menyangka Sienna memanggil kepada calon istrinya. "Kaget juga ines dipanggil mama sama siena. Tapi Yasudahlah," ujarnya.